Versace Kembalikan Lukisan Curian

Jakarta - Sebuah lukisan yang dicuri dari sebuah rumah di London, Inggris, pada tahun 1979, kini berada di tangan Gianni Versace. Ia pun mengembalikan lukisan ini kepada pemiliknya.

Lukisan karya seniman German pada abad ke-18, Johann Zoffany, dimenangkan Vercase melalui dalam sebuah lelang tahun lalu. Seperti yang dikutip dari reuters, lukisan dengan judul 'Portrait of Major George Maule', dilelang oleh rumah lelang Sotheby's.

Keturunan dari pemilik lukisan tersebut menghubungi Art Loss Register (ALR) -- sebuah lembaga yang mencari barang seni dan antik yang hilang atau dicuri -- melaporkan kehilangan tersebut. Setelah ditelusuri, ternyata lukisan tersebut terakhir berada di rumah lelang Sotheby's dan lukisan tersebut sudah dibeli oleh Gianni Versace sejak tahun 1980.

Proses pengembalian tersebut sepertinya tidak berlangsung mulus sehingga harus menggunakan jasa pengacara. Namun pada akhirnya, kedua belah pihak telah sepakat setelah berdiskusi bersama tim mediasi ALR.

"Tidak ada keraguan bahwa Gianni Versace tidak mengetahui bahwa lukisan tersebut hasil curian saat ia membelinya pada tahun 1980," ujar pihak ALR.

Dikutip dari :
http://www.wolipop.com/read/2010/11/28/120837/1504168/233/versace-kembalikan-lukisan-curian

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © Hi World?